Kunjungan ke Balai Penyuluhan Pertanian Desa Patereman

Foto meminta izin dengan petugas piket balai penyuluhan pertanian,kecamatan Moduung

foto wawancara kelompok KKN 29 dengan salah satu petugas balai penyuluhan pertanian, kecamatan Modung

foto Plang nama balai penyuluha pertanian,Modung

foto kelompok KKN berdiskusi dengan para petugas balai penuyuluhan pertanian,Modung

Pada hari kamis tanggal 11 juli 2019, kelompok KKN 29  melakukan kegiatan kunjungan ke Balai Penyuluhan Pertanian kecamatan Modung yang terletak di Desa Patereman. Balai Penyuluhan Pertanian yang ada di Kecamatan Modung berdiri sejak 10 tahun. Kegiatan kunjungan tersebut diawali dengan permintaan izin terkait dengan wawancara yang akan dilakukan. Kunjungan tersebut bertujuan untuk mengetahui kondisi balai penyuluhan pertanian kecamatan modung yang ada di Desa Patereman. Kantor UPTD Balai Penyuluhan Pertanian kecamatan Modung terletak di Kecamatan Galis Kabupaten Bangkalan. 
Jumlah petugas yang ada di Balai Penyuluhan Pertanian Kecamatan Modung adalah sekitar 6 orang. Setiap harinya ada 3 orang petugas yang melakukan piket di Balai Penyuluhan Pertanian sedangkan yang 3 orang petugas lagi melakukan peninjauan ke lapangan. diantara 6 petugas Balai Penyuluhan Pertanian terdapat petugas pengamat hama dan Mantri Tani. 
Tugas dari pengamat hama yaitu  bertugas melakukan pengamatan permasalahan terhadap hama tanaman yang dapat mempengaruhi kualitas dari produk pertanian. Tujuannya adalah untuk memproteksi atau melindungi tanaman dari hama. sedangkan tugas dari Mantri Tani yaitu dikatakan sebagai tangan kanan Dinas Pertanian sebagai perantara untuk menyampaikan informasi ke Balai Penyuluhan Pertanian.
Tugas dari petugas Balai Penyuluhan Pertanian adalah memberikan penyuluhan kepada petani terkait dengan masalahan pertanian seperti masalah irigasi atau pengairan. 
Menurut wawancara yang dilakukan dengan Petugas Balai Penyuluhan Pertanian menyatakan bahwa dI desa Patereman itu masyarakat yang bercocok tanam itu hanya sedikit, hal ini dikarenakan tanah yang ada di Desa Patereman bersifat tadah hujan. Sedangkan masyarakat yang banyak   bercocok tanam adalah di daerah Serabi Barat dan Pangpaju. Pada saat ini didaerah Serabi Barat dan Pangpaju musim tanamnya adalah kacang tanah,jagung dan padi.
Pelaksanaan penyuluhan dilakukan setiap satu bulan sekali tergantung pada permintaan masyarakat petani. sementara jika ada informasi dari Dinas Pertanian maka penyuluhan yang mengadakan adalah Balai Penyuluhan Pertanian itu sendiri. Tetapi, penyuluhan rutin kepada warga dilakukan setiap hari. 
Balai Penyuluhan Pertanian kecamatan Modung juga memberikan subsidi petani, dimana subsidi tersebut berupa pemebrian bantuan pupuk,benih dan alat mesin pertanian. subsidi tersebut ditujukan untuk petani yang memiliki luas < 2 hektar. Untuk mendapat subsidi tersebut masyarakat petani harus bergabung kedalam kelompok tani. dalam desa tersebut terbagi atas kelompok tani disetiap dusunnya. Sedangkan Gapoktan terdiri dari 4-5 kelompok tani. Syarat masuk kelompok tani wajib iuran setiap satu minggu sekali, dan  hasil dari iurannya digunakan untuk memenuhi keperluan kelompok tani yang terkait dengan pertanian. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages